Friday, May 20, 2016

Izel Sayaaanng Banget ma Bunda :)



"Merasa mencintai, memperhatikan dan menghargai seorang anak belumlah cukup, yang paling penting adalah bagaimana membuat mereka merasa dicintai, dihargai dan diterima"


Buku "Rahasia Mendidik Anak" 
Quote pak Ariesandi di buku beliau yang berjudul "Rahasia Mendidik Anak Agar Sukses Bahagia" itu benar-benar menjadi sebuah renungan tersendiri bagiku.

Kalau aku ditanya apakah aku mencintai, memperhatikan dan menghargai Izel, maka pasti aku akan menjawab dengan 'iyalah pasti!!!'
Tapi apakah Izel merasa bahwa dia dicintai, dihargai dan diterima oleh kami, orangtuanya?

Catatan penting yang HARUS aku ingat sebagai orang tua adalah, bahwa anak kita menginginkan supaya kita [Buku "Rahasia Mendidik Anak" hal. 88]:

  • Mencintai tanpa syarat
  • Menghargai usaha dan pendapat mereka
  • Menerima mereka apa adanya, terutama saat mereka berada dalam kondisi emosi yang negatif
  • Menghormati dan rukun dengan pasangan hidup kita
  • Menatap matanya saat berbicara dengan mereka
  • Memegang tubuh mereka saat berbicara
  • Meluangkan waktu khusus untuk melakukan suatu kegiatan bersama
  • Berada di sisinya saat mereka menghadapi kesulitan, bahkan untuk kesulitan kecil (menurut kacamata kita) seperti pensilnya macet tidak bergerak saat meraut, membuka plastik makanan atau menggunting
  • Melakukan apa yang kita minta mereka lakukan 

Lalu berbagai peristiwa terputar ulang dalam otak dan benakku. Tentang bagaimana kami [khususnya aku] telah memperlakukan Izel selama ini.

Satu peristiwa terputar. Ketika aku terlalu sibuk dengan kegiatan yang sedang aku lakukan dan tidak mengindahkan Izel yang tengah mengajak ngobrol. Melihat dan mendengarku hanya menanggapi dengan deheman atau sepatah kata 'yaaa' [tapi tetap terus asyik dengan kegiatanku] membuat Izel meninggikan suara dan mendekap kedua pipiku sambil berkata, "Bundaa,... ayoo sini lihat Izel duluu!"

Saat itu aku tersadar.
Untuk kemudian meninggalkan sejenak kegiatan yang tengah aku tekuni dan mendengarkan ceritanya dengan sungguh-sungguh [meski kadang tidak aku mengerti karena Izel masih belum lancar berbicara]. Tapi semoga itu membuatnya merasa bahwa dia dicintai, dihargai dan diterima oleh orangtuanya.

Dok. Maret 2014
OK.
Nanti malam sebelum tidur, aku akan menanyakan apakah dia MERASAKAN kasih sayang kami :)

Yang jelas, pelukan dan ciuman sayangku yang aku pertegas dengan kalimat, "Bunda sayaaang banget ma Izel" yang lantas dia jawab dengan "Izel sayaaangg banget ma bunda" benar-benar membuat aku bahagia berbunga-bunga...

Semoga aku bisa menjadi ibu yang sukses mendidik Izel selamat dunia akherat. Aamiin...



::[]::

Cepatlah besar Matahariku, menangis yang keras janganlah ragu
Tinjulah congkaknya dunia buah hatiku
Doa kami di nadimu
[Iwan Fals - Galang Rambu Anarki]


#Parenting
#RahasiaMendidikAnak
#Catatanku
#Izel

No comments:

Post a Comment